Ketua Tim Pengabdian Masyarakat UMS
Ihwan Susila, Ph.D secara simbolis menyerahkan sistem pengelolaan keuangan
kepada Kepala Desa Sidowayah, Mujahid Jaryanto di ruang Bumdesa Sinergi
dihadiri Tim Pengabdian Masyarakat UMS, dan para pengurus Bumdesa. (Ft :
Istimewa)
SUKOHARJO (JURNALKREASINDO.COM) – Sejak awal berdiri 2016, hingga unit-unit usaha tersebut terbentuk, Bumdesa “Sinergi” masih melakukan pencatatan akuntansi dengan program Ms. Excel, sehingga proses pencatatan akuntansi dan laporan keuangannya, belum dapat dilaksanakan secara memadai, terintegrasi dan real time.
Dengan demikian, TIM Pengabdian Masyarakat Universitas
Muhammadiyah Surakarta (UMS) yang dipimpin Ihwan Susila, Ph.D, dengan anggota,
Andy Dwi Bayu Bawono, Ph.D dan Heppy Purbasari, SE, MM, Ak, CA melakukan Tri Dharma Perguruan Tinggi untuk
melihat dari dekat potensi ekonomi dan persoalannya di desa wisata wilayah
Klaten.
Ihwan Susila mengungkapkan, selama hampir sepuluh bulan,
tepatnya Pebruari 2020 ke tiga dosen senior bidang ekonomi itu berinteraksi
dengan warga Desa Sidowayah, Polanharjo, Klaten. ‘’Kami mencoba memberikan
pendampingan dan pengabdian utamanya tentang pengelolaan keuangan desa,’’ papar
Ihwan Susila Wakil Rektor (WR) III, UMS bidang kemahasiswaan, di Kampus UMS,
Sukoharjo, Kamis (16/12/2021).
Menurut Ihwan, kebetulan, Pemerintah dan Masyarakat
Sidowayah merupakan pemilik Bumdesa ‘’Sinergi’’. Sebagaimana diketahui, Bumdesa
“Sinergi” yang berlokasi di desa wisata itu memiliki beberapa unit kegiatan
yang terdiri dari unit usaha, yaitu unit Kampung Dolanan Sidowayah (KDS), unit
Umbul Temanten, unit Pertanian, unit Si Blarak, unit Rumah Kemasan, unit Jasa
Layanan dan unit Peternakan.
Efektif Dan Efisien
Persoalan itulah, yang terekam dalam program kegiatan tim
pengabdian. ‘’Sebagai luaran pengabdian itu, kami mencoba membuat sistem
pengelolaan keuangan Bumdes yang lebih efektif dan efisien,’’ jelas Andi Bawono
dan Happy Purbasari, kompak.
Selain itu, lanjut ke duanya, sistem tersebut diharapkan
dapat membantu Bumdesa ‘Sinergi’ untuk dapat menghasilkan laporan posisi
keuangan setiap saat agar dapat digunakan oleh berbagai pihak khususnya
pemerintah dan masyarakat Desa Sidowayah selaku pemilik Bumdesa. “’Karena
pendampingan dan pengabdian kami sudah selesai, kami serahkan sistem
penggelolaan keuangan itu kepada pihak Desa Sidowayah,’’kata Andi
Pada Rabu (15/12/2021,
system pengelolaan keuangan BUMDESA pun diserahkan kepada Bumdes ‘Sinergi’ Desa
Sidowayah, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten. Sistem pengelolaan keuangan
BUMDESA tersebut merupakan luaran atas pengabdian masyarakat pendampingan atas
pengelolaan keuangan BUMDesa yang telah dimulai pada bulan Februari 2020.
Dengan Sistem tersebut, Bumdesa ‘Sinerg’ diharapkan dapat
melakukan penyusunan akuntansi dan pelaporan keuangan secara efektif dan efisien.
Penyerahan system pengelolaan keuangan BUMDESA dilakukan di ruang Bumdesa ‘Sinergi’
dan dihadiri oleh Tim Pengabdian Masyarakat UMS, pengurus Bumdesa dan Kepala
Desa Sidowayah, Mujahid Jaryanto.
Pada kesempatan tersebut, Mujahid Jaryanto menyampaikan terima kasih kepada tim pengabdian masyarakat dan diharapkan sistem pengelolaan keuangan Bumdesa dapat meningkatkan kinerja pengelolaan dan pelaporan keuangan pada Bumdesa Sinergi. (Eps)