PURWONO BAKAL CAWALI SOLO : MBANGUN SOLO, NGUWONGKE SEPADAN

 

Purwono, SH.MH (paling kiri) ketika memberikan keterangan kepada wartawan dan menyerap inspirasi dari para pendukungnya.

SOLO (JURNALKREASINDO.COM) - Purwono SH.MH, kader senior PDI Perjuangan (PDIP) Kota Solo, resmi mendaftar sebagai bakal Cawali Solo 2024 di DPC PDIP Solo, Jumat (24/5/2024) sore. Sebagai kader PDIP yang loyal dan berpengalaman, Ia berniat menjadi walikota Solo dengan tujuan utama ingin mbangun Solo, nguwongke sepadan.

“Saya maju menjadi Cawali bukan cari pekerjaan, tapi karena keterpanggilan saya, sebagai putra Solo ingin membangkitkan pikiran-pikiran yang positif, supaya keberadaan warga Solo bisa berkarya dan bekerja dengan baik. Dinamika Kota Solo yang saat ini dialami masyarakat kecil, khususnya kebutuhan pekerjaan, kesehatan dan pendidikan saat ini semakin mahal” paparnya

Ungkapan Puwono ini diutarakan dihadapan ratusan kader PDIP dan relawan pendukungnya,di RM Pecel Solo. Selanjutnya, Purwono mengatakan, dengan mahalnya biaya pendidikan, maka Ia ingin memberikan sebuah pemahaman. “Maka saya bertekat bulat ingin mbangun Sala,  nguwongke sepadan. Artinya, bersama-sama stakeholder, tidak membeda-bedakan suku, agama, ras dan status sosial” katanya

Ketika Purwono (tengah) menyerahkan formulir pendaftaran yang diterima oleh Anggota Tim Penjaringan Bakal Cawali-Cawawali DPC PDIP Solo, Muchus Budi Rahayu.

Sebab itu menjadi kebutuhan dasar sehari-hari, kalau ingin sejahtera harus berkarya, yang akan menghasilkan kehidupan yang baik, sehingga akan memiliki status kesejahteraan bisa terwujud. “Jika kita sudah sejahtera tidak akan aneh-aneh, jadi untuk masalah kesehatan dan pendidikan bisa tercukupi. Dengan demikian bisa meningkatkan wisata dan budaya kembali menjadi ikon wong Solo” tuturnya

Kota Budaya dan Kuncoro

Dengan demikian akan tercipta kondisi Kota Solo aman dan tenteram, sehingga akan menjadikan Solo sebagai kota budaya, luhur dan kuncoro akan teruwujud. Puwono sebelumnya, saat mendaftar didampingi para pendukungnya dan diterima Anggota Tim Penjaringan Bakal Cawali-Cawawali DPC PDIP Solo, Muchus Budi Rahayu.


Ditengah-tengah para pendukungnya, Purwono  berfoto bersam, setelah mendaftar sebagai Cawali Kota Solo.. 

Purwono tercatat sebagai pendaftar ke delapan bakal Cawali Solo di PDIP. Pria yang sudah menjadi kader PDIP selama puluhan tahun tersebut mengambil formulir pendaftaran pada Kamis (23/5/2024). Sehari kemudian Purwono menyerahkan formulir pendaftaran yang sudah diisi dengan lengkap.

Terpisah, Muchus menjelaskan hingga Jumat sore tercatat ada 21 pengambil formulir pendaftaran bakal Cawali-Cawawali Solo,  namun yang menyerahkan formulir pendaftaran 20 orang. Dari 20 orang yang menyerahkan formulir pendaftaran terdiri atas delapan pendaftar bakal Cawali Solo dan 12 pendaftar bakal Cawawali Solo. Selanjutnya pada 28 Mei 2024 semua calon dikumpulkan, ada pengarahan dari Ketua DPC PDIP Solo. (Hong)