PEDULI MASYARAKAT, UNSA GELAR BAKTI SOSIAL

 

 Dalam acara Dies Natalis Universitas Surakarta ( UNSA) Ke -23  menyelengggarakan kegiatan bakti sosial.

 SOLO (JURNALKREASINDO.COM) - Masih dalam rangka rangkaian Dies Natalis Universitas Surakarta ( UNSA) Ke -23  menyelengggarakan kegiatan bakti sosial.

"Kegiatan bakti sosial adalah sebuah bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat, bertujuan membentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial” ungkap Rektor UNSA, Dr. Arya Surendra

Ungkapan itu diutarakan pada Kamis (2/12),  di Kampus  UNSA. Selanjutnya Dr. Arya Surendra mengatakan, semua itu untuk dapat memberikan manfaat terhadap masyarakat, khususnya di lingkungan UNSA,

Arya menambahakan, kegiatan Baksos ini berlangsung pada hari selasa, 30 November 2021 di gedung auditorium Prof.Dr.H.S Brodjo Sudjono, SH, MS UNSA.

Dipilih  Masyarakat

Acara itu dibuka oleh sambutan Dr.Budi Purnomo,M.Hum, selaku Wakil Rektor I UNSA, dengan memohon doa restu kepada masyarakat agar UNSA tetap menjadi kampus yang dipilih  masyarakat.

Baik dalam mendidik dan berkontribusi  dalam dunia pendidikan dan menjadi kampus juara. "Kegiatan ini dilaksanakan untuk berbagi kepada saudara-saudara kita dan semoga bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan derta menjalin silahturahmi antar sesama," jelas Rektor UNSA. (Eps)