ZULKIFLI HASAN : HARGA KEBUTUHAN POKOK DI PASAR TRADISIONAL MULAI TURUN

 

Zulhas, ketika Sidak dan berdialog dengan para pedagang Pasar Malangjiwan, Sukoharjo.

KARANGANYAR (JURNALKREASINDO.COM) - Menteri Perdagangan (Mendag),  Dr (HC) Zulkifli Hasan, SE.MM mengatakan, harga-harga kebutuhan pokok yang berada di Pasar Tradisional, belakangan ini mulai turu. Hal itu diutarakan, pada Rabu (12/7/2023).ketika Ia blusukan ke pasar tradisional Malanjiwan, Colomadu, Kabupaten Karanganyar.

Dalam kegiatan tersebut, Mendag didampingi Sekda Karanganyar, Timotius Suryadi dan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab setempat serta jajarannya. Lebih jauh Zulhas (panggilan akrab Zulkifli Hasan) menjelaskan,  Ada beberapa harga kebutuhan pokok tidak luput dari pantauan Mendag seperti ayam potong, beras, telur, cabai maupun minyak goreng.

“Untuk itu saya berharap harga-harga kebutuhan pokok di Pasar Tradisional bisa menjadi stabil, sedangkan  menurit  hasil pantauan, ketersediaan kebutuhan pokok masih aman. Begitu juga sejumlah komoditas pangan terpantau mengalami kenaikan harga seperti telur ayam, cabai, bawang putih. Di pasaran harga telur ayam dijual dengan harga Rp 31.000/Kg” jelasnya

Menyapa Pedagang

Sedangkan harga potong yang semula Rp 40 ribu/g kini sudah turun menjadi  Rp38 ribu/g, minyak goreng dijual Rp15.000/Kg, beras Rp 14.000/kg dan cabai rawit Rp23.000. Mendag mengatakan, ketersediaan pangan aman. Hanya sejumlah komoditas pangan mengalami kenaikan seperti telur ayam yang mestinya Rp28.000 per kg dijual Rp31.000/Kg.

Zulhas melakukan Sidak (Inspeksi mendadak) di Pasar Malangjiwan, Colomadu dan rombongan tiba di Pasar Malangjiwan sekitar pukul 08.45 WIB. Ia menyapa dan berdialog dengan pedagang pasar tersebut, sambil menanyakan harga sejumlah kebutuhan pokok dipasaran. Selain memborong sejumlah kebutuhan pokok, Zulhas juga terlihat membagi-bagikan uang ke para bakul pasar. (Her)