MULAI MALAM INI DIGELAR PERHELATAN IMF 2023, USUNG TEMA THE POWER OF MASK

 

Salah satu delegasi mha karya seni dari Korea, ketika foto bersama dengan Irawati Kusumorasri (duduk, paling kiri), seusai dinner IMF 2023 di Loji Gandrung. 

SOLO (JURNALKREASINDO.COM)  – Mulai malam ini, Jumat – Sabtu (17-18/11/2023) Pagelaran seni topeng internasional, International Mask Festival (IMF) Ke X tahun 2023, akan kembali digelar secara luring di Rumah Kabudayaan nDalem Joyokoesoeman, “IMF ini merupakan agenda tahunan bergengsi Kota Solo yang hadir sejak tahun 2014 sampai sekarang” ujar Irawati Kusumorasri

Lebih jauh Irawati, ketua penyelenggara IMF 2023 ini kepada wartawan, pada Kamis (16/11/2023) di rumah dinas walikota Solo, Loji Gandrung mengatakan, pagelaran maha karya tari topeng internasional itu akan menampilkan karya seni dan tari topeng dari Indonesia dan mancanegara. Tahun ini, IMF bersinergi dengan Indonesia Mask Organization (IMO).

Untuk menggelar menggelar Konferensi Nasional Topeng Indonesia yang, bekerjasama dengan pembuat kriya topeng untuk pameran, sekaligus menyelenggarakan workshop mewarnai topeng untuk anak-anak. Tak ketinggalan suguhan seni pertunjukan tari topeng juga akan turut meramaikan acara selama dua malam tersebut.

Irawati Kusumorasri, ketika memberikan keterangan kepada sejumlah wartawan. 

Maha karya seni topeng tingkat internasional ini sebagai sarana diplomasi budaya antar negara, daerah dan masyarakat (rakyat). Hal ini dilakukan sebagai upaya memberikan  edukasi tentang apresiasi topeng bagi masyarakat, sekaligus daya tarik wisatawan domestik dan Internasional.

Terbuka Untuk Umum

Beberapa delegasi seni topeng yang akan memamerkan karyanya pada IMF 2023 berasal dari Indonesia dan mancanegara, antara lain Korea, Ekuador, Taiwan, dan Kamboja. IMF 2023 kali ini dengan mengusung tema ‘The Power of Mask’ pada perhelatan kesepuluh kalinya. Melalui tema ini, IMF sebagai pergelaran seni internasional ingin merepresentasikan kekuatan topeng dalam mempengaruhi dan mewarnai kehidupan manusia.

Acara ini terbuka untuk masyarakat umum dan dapat disaksikan secara gratis. Masyarakat Solo dan sekitarnya dapat menyakasikan  acara International Mask Festival 2023 mulai pukul 19.00 – 22.000 WIB di Rumah Kabudayaan nDalem Joyokoesoeman, Surakarta. Sebelumnya IMF 2023 ini telah mengawali kegiatannya dengan  menyelenggarakan lomba mewarnai (Coloring Mask Competition).

Lomba mewarnai topeng tingkat kanak-kanak dan sekolah dasar. Acara ini digelar pada Sabtu (11/11/2023) siang, di di Food Court Solo Paragon Mall. Dalam acara ini mengusung  tema ‘The Power of Mask’. Artinya,  kompetisi mewarnai topeng untuk merepresentasikan kemegahan seni topeng yang ditujukan kepada anak-anak. (Hong)