Para guru ketika mendaptkan arahan
dari tim PKM Progam Studi Bimbingan dan
Konseling FKIP Unisri.
SOLO
(JURNALKREASINDO.COM) - Tim PKM dari Progam Studi Bimbingan dan Konseling FKIP Unisri Solo
menggelar sosialisasi dan pelatihan keterampilan bimbingan dan konseling MBKM
untuk anak KB -TK bagi para Guru-guru KB-TK MTA Jebres. Tim ini diketuai Prof Dr Hera Heru Sri Suryanti, dengan
anggota Linda Dwi Sholikhah, MPd dan mahasiswa Yumnaa Khoirunnisa,
“Sosialisasi dan pelatihan itu penting dilakukan, karena
masih banyak guru KB-TK yang minim pengetahuan dan keterampilan tentang
bimbingan dankonseling MBKM untuk anak-anak KB-TK. Masih banyak anak KB-TK yang sudah memiliki
masalah, sehingga harus dibantu menyelesaikan, karena apabila tidak akan
mengganggu perkembangan anak” ujar Prof
Dr Hera
Foto bersama tim Tim PKM dari Progam
Studi Bimbingan dan Konseling FKIP
Unisri dan para guru KB-TK MTA Jebres.
Selama ini para guru masih terbebani dengan Kurikulum MBKM,
menjadikan kekurang waktu untuk mendampingi secara khusus pada anak yang punya
masalah. Padahal, semua anak yang dilahirkan pasti punya masalah, baik masalah
pribadi, sosial, belajar dan masalah karir. “Dari pelatihan keterampilan
bimbingan dan koseling MBKM para Guru KB-TK
dapat menguasai teori dan terampil mempraktikkan untuk membantu
anak-anak mengatasi masalahnya” ungkapnya
Kegiatan Lanjutan
Anak-anak dengan kelebihan dan kekurangan yang dimiliki, akan
bisa tumbuh berkembang secara wajar dan optimal apabila masalah yang dimiliki
bisa diatasi. Diakhir kegiatan, Kepala
KB-TK MTA Jebras Solo, Farida Tri Astuti mengapresiasi kegiatan sosialisasi dan
pelatihan keterampilan bimbingan dan konseling MBKM itu.
Kegiatan tersrbut dinilai sangat bermanfaat, maka diharapkan
kegiatan lanjutan bisa dilaksanakan di tingkat Rayon. Sementara itu, kegiatan
PKM yang diselenggarakan selama tiga hari, mulai tanggal tanggal 4 - 6 Juni
2024, dengan berjalan lancar dan sukses mencapai tujuan. Para Guru KB-TK juga
sangat antusias mengikuti jalannya kegiatan dengan berpartisipasi dalam tanya
jawab maupun latihan yang diberikan. (Her)