35 RIBU ALUMNI SMA NEGERI III SOLO, GELAR CHARITY DAN LUSTRUM SMAGA XIII

 

Christiana Monica Ramadan (Berkaca Mata), Didampingi Para Divisi Charity Dan Lustrum Smaga XIII, Saat Memberikan Keterangan Pers.

SOLO (JURNALKREASINDO.COM) – Sedikitnya 35 ribu alumni mulai angkatan 1966, para guru dan siswa SMAN Negeri III Solo yang terwadahi dalam Roemah Tiga akan menggelar serangkaian Charity dan Lustrum Smaga XIII. “Acara ini bukan semata-mata hanya untuk temu kangen dan bersenang-senang saja, tetapi juga melaksanakan bakti Sosial”  ujar Christiana Monica Ramadan

Monica sebagai ketua umum Roemah Tiga selanjutnya mengatakan,  dalam pucak acara Charity dan Lustrum SMA Negeri  XIII nanti,  bakal menggelar  penampilan group band ternama dari Jogjakarta,  Sheila On 7. Acara Charity dan Lustrum SMA Negeri III yang ke- 13 dilaksanakan selama 3 hari mulai 20-22 Oktober 2023 mendatang.

Monica kepada wartawan, pada Rabu (18/10/2023) di  Ruang AV, SMA Negeri III, Kerkof, Solo lebih jauh menjelaskan, rangkaian acara meliputi edukasi internal untuk siswa setempat,  terkait kampus-kampus yang ada di Indonesia. “Diacara ini kami mengundang alumni yang baru saja lulus dan sekarang masih berkuliah, guna menjelaskan  berbagai program studi masing-masing” jelasnya

Suasana Jumpa Pers Di Ruang AV, SMA Negeri III Kerkof, Solo.

Pada kesempatan itu, Ketua Charity dan Lustrum Smaga XIII, Muhammad Surya Hanjono yang mendampiri Monica juga memaparkan tentang konser Roega Thrapsody, selain menghadirkan Sheila On 7, Jikustik, juga grup band lokal. Konser akan digelar di Edutorium Universitas Muhammadiyah Solo (UMS) agar bisa dinikmati secara indoor pada Jumat (20/10/2023) mendatang.

Bakti Sosial Kesehatan

Acara dilanjutkan pada Sabtu (21/10/2023) digelar bakti sosial kesehatan di kampus Kerkof dengan peserta 1.000 orang yang terdiri dari para guru, karyawan, siswa, alumni dan masyarakat untuk menjadi peserta. Dimana acara ini ditangani sejumlah dokter, apoteker dan paramedis lulusan SMA Negeri III Solo baik yang ada di kota Solo, maupun kota-kota lainnya.

“Dalam penanganan kesehatan ini dilakukan secara gratis, seperti cek kesehatan, mulai dari cek gula darah, tensi , kolestrol dan kewanitaan, sampai  pemeriksaan laboratorium,  yang bakal ditangani Roemah Tiga Medical Club dan didukung Kementerian Kesehatan” papar Dr.dr. Habibi, ketua Medical Club Roemah Tiga

Selanjutnya  pada Minggu (22/10/2023) acara Smaga Fun Walk, yakni acara jalan sehat dengan bakal start dari Balaikota –Benteng Vasternberg Solo.  Titik lokasi penampilan dan hiburan akan diadakan di area parkir Benteng Vastenburg Solo dengan  menampilkan potensi siswa SMAN Negeri III, Solo dari berbagai macam segi. Acara ini untuk memberi kebebasan bagi para siswa berkreasi.

Membangun Ghraha Roemah Tiga

Sedangkan  tujuan utama serangkaian acara kali ini, keuntungannya akan digunakan untuk pembangunan Ghraha Roemah Tiga yang bertempat di belakang masjid SMA Negeri III Solo. Selama ini SMA Negeri III Solo punya  dua kampus, yaitu yang ada di Warung Miri dan Kerkoff. Ada 12 kelas nanti yang kami bangun di belakang, lalu ada gedung serbaguna yang bertingkat” paparnya

Dengan demikian, siswa SMAN 3 Solo tidak kelelahan bolak-balik antara satu kampus ke kampus yang lain. Selain Monica dan Surya, dalam Jumpa Pers itu juga didampingi beberapa divisi, diantaranya Agus Sutanto (guru), Dr.Dr Habibi, Emon Subiyantoro dan lainnya. Para alumni tersebut telah tersebar diseluruh belahan dunia.

Diharapkan, melalui lustrum ini pihak panitia  ingin mengapresiasi puluhan ribu alumni, kinerja para guru dan karyawan.  D engan ini menyatukan para alumni SMANegeri  III  Solo dan memaksimalkan potensi mereka, selain itu juga menjalin hubungan silahturahmi yang baik antar alumni, jadi bukan hanya bersenang-senang saja, tetapi saling bahu membahu. (Her)