KH Hartoyo, ketika memberikan arahan
dan sambutanya di pertemuan dengan Ormas Islam dan tokoh agama se-Kabupaen
Klaten.
KLATEN
(JURNALKREASINDO.COM) – Dewan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI)
Klaten melakukan silaturahmi dengan
Ormas ( masyarakat) dan tokoh agama, pada Sabtu (27/07/2024) di Kantor PC NU
Klaten. “Kegiatan ini merupakan pertemuan berkala pengurus MUI dengan
mengundang ormas Islam serta tokoh agama Islam se-Kabupaten Klaten” ujar KH
Hartoyo
Lebih lanjut Ketua MUI Klaten ini dalam sambutannya menjelaskan, tujuan pertemuan ini untuk membahas hal-hal umat yang aktual, peran dan fungsi MUI, sehingga bisa mewakili di pertemuan forum keorganisasia, serta ajang silaturrahim para ulama dan umaroh dan memberikan fatwa (pencerahan) umat, terutama masalah kebersamaan dengan unsur pemerintah.
Penurus dan anggota PC NU Klaten juga
tampak hadir dicara silaturahmi tersebut.
Selanjutnya Hartoyo mengatakan, Ia mengapresiasi atas
kegiatan ini, karena dengan kegiatan silaturahmi yang rutin bersama dengan
seluruh ormas Islam dan tokoh agama Islam di Klaten, maka rasa kekeluargaan akan
semakin terjalin dengan baik. "Melalui kegiatan ini ukhuwah akan semakin
terjalin baik sesama organisasi dan ormas lainnya” ujarnya
Sehingga dapat bersama-sama menjaga kondusifitas keamanan di
Klaten. Kegiatan Silaturahmi Dewan Pimpinan (DP-MUI) Kabupaten Klaten tersebut menghadirkan
narasumber dari Ketua MUI Klaten, Kepala Kemenag Klaten dan dihadiri perwakilan
ormas Islam dan tokoh agama Islam di Klaten. (Moch.Isnaeni)