11 SANGGAR TARI KOTA SOLO TAMPIL DI FESTIVAL WAYANG BOCAH 2021

 

Penampilan salah satu peserta festival wayang bocah 2021, di Gedung Wayang Orang Sriwedari.

SOLO (JURNALKREASINDO.COM) – Pada Minggu dan Senin ( 07-08/11/2021) Pemerintah Kota Surakarta melalui Dinas Kebudayaan menyelenggarakan Festival Wayang Bocah 2021.

Acara tersebut akan terselenggara  di Gedung Wayang Orang Sriwedari, Solo. Festival ini menampilkan 11 sanggar tari dari Kota Solo.

Selain penonton terbatas, menerapkan protokol kesehatan dan masyarakat dapat menonton melalui kanal YouTube Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Solo.

Wakil Walikota Surakarta, Drs. Teguh Prakoso saat membuka Festival Wayang Bocah 2021 mengatakan, budaya dan tradisi yang ada perlu dilestarikan dan kembangkan.

Identitas dan Eksistensi

“Sebab ini identitas bangsa dan eksistensi kebudayaan, merupakan kegiatan yang sejalan dengan tujuan Pemkot  Surakarta sebagai kota budaya,” ucapnya.

11 sanggar tari Kota Solo yang tampil pada Festival Wayang Bocah 2021, yaitu Sanggar Langit, Sanggar Pincuk, Sanggar Tari Sang Citra Budaya, Sanggar Gedhong Kuning.

Serta Sanggar Gendewo Pinentang, Sanggar Metta Budaya, Sanggar Sarwi Retno Budaya, Semarak Candrakirana Art Center, Sanggar Soeryo Soemirat GPH Herwasto Kusuma Surakarta, Sanggar Girli Budaya Sejahtera dan Bengkel Seni Adanu Jumantoro.

Kepala Dinas Kebudayaan Kota Surakarta, Drs. Agus Santoso, M.M memaparkan, Festival Wayang Bocah mengenalkan budaya bangsa kepada anak dengan cara yang menyenangkan.

Edukasi Keberagaman

Hal ini memberikan edukasi keberagaman budaya kepada anak, supaya tetap terjaga hingga generasi selanjutnya. Untuk itu Dinas Kebudayaan memberikan apresiasi berupa hadiah pembinaan.

Hadiah itu untuk para sanggar yang mengikuti Festival Wayang Bocah 2021 dan ditentukan Dewan Juri. Hadiah diberikan kepada sanggar terbaik satu hingga lima beserta perorangan.

 Untuk kategori pemeran terbaik putra dan putri, busana dan rias terbaik, sekaligus sutradara terbaik. Dewan juri mengacu pada nilai dari kriteria cerita, penyajian, sanggit.

Selain itu juga antawecana, tembang, serta rias dan busana. Sedangkan dewan juri terdiri dari Blacius Subono, S.Kar., M.Sn., Kristanto, S.Sn dan Wahyu Santoso Prabowo, S.Kar.,M.Hum.

Festival Wayang Bocah 2021 yang digelar selama dua hari ini diharapkan mampu menambah kecintaan anak-anak pada wayang orang, sebagai salah satu kebudayaan Indonesia. (Ton)